Perampokan Bank Di Medan Profesional & Terorganisir

Kronologis Perampokan Bank Di Medan

Perampokan Bank Di Medan, tepatnya Bank CIMB Niaga di Jalan Ankara, Medan, sekitar pukul 12.00 WIB siang tadi. Sekitar 16 orang pria mempunyai senpi (senjata api) berlaras panjang dan pendek berjaya merampok Bank CIMB Niaga. Sampai saat ini pelau belum diketahui asalnya dari mana, apakah dari Kota Medan atau bukan. 16 orang kumpulan perampok yang Terorganisir ini berhasil membawa kabur Rp. 200 juta uang milik Bank CIMB Niaga.

Dalam aksi perampokannya, para kumpulan perampok profesional ini berjasil menyarangkan timah panas di dada seorang brimob yang bernama Briptu Emaqnuel yang ditugaskan menjaga Bank CIMB Niaga, akhirnya dia pun tewas dalam 3 kali tembakan. Mereka, para penyamun ini berhasil melarikan diri dengan menggunakan delapan sepeda motor sewaktu melaksanakan aksi di siang bolong.

Perampok ini juga membawa kabur senjata milik Briptu Imanuel Simanjuntak yang ditembak mati itu. Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Inspektur Jenderal Oegroseno yang tiba di lokasi sekitar 15 menit setelah kejadian menduga perampokan dilakukan orang-orang terlatih. "Itu dilihat dari jumlah dan teknik perampokan yang mereka lakukan," kata Kapolda, Rabu (18/08/2010)

Saat ini, yang jelas polisi masih berusaha mengungkap aksi perampokan di siang bolong itu. Dari pantauan di lapangan, pihak laboratorium forensik Poldasu, masih melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Kini lokasi perampokan itu di police line, guna penyidikan. Dan pihak kepolisan akan terus melakukan pengejaran Perampokan Bank Di Medan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar